SULUH NEWS.ID, TANGERANG- Pembatasan Sosial Bersekala Besar menjadi Tranding topik setiap pembahasan bahkan aksi Bakti Sosial pun dilakukan dimana mana dan dari setiap Komonitas.
Bayu Sarjono selaku ketua IWAK ( Ikatan Warga Klaten ) yang berada di Tangerang Raya manggalang dana dari para warga Klaten yang bertempat tinggal di wilayah Kota Tangerang dan Kabupaten Tangerang untuk melakukan Bakti Sosial, Minggu (19/4/2020).
Bayu Sarjono ketika di temui si lokasi Bakti Sosial (BAKSOS) mengatakan ” kami bersama sama seluruh warga Klaten yang tinggal di Tangerang ini sengaja mengumpulkan dana dan kami belikan masker dan nasi bungkus untuk kita bagikan pada yang membutuhkan, kata Bayu.
Baksos kali ini kami menyediakan 1000 nasi bungkusĀ dan masker. Untuk kita berikan pada para Ojek Pangkalan, Gelandangan, Pengamen, Pemulung dan warga miskin lainnya, ujar Bayu.
Lanjut Bayu untuk Baksos ini kami buat dua tempat, Kota Tangerang di wilayah Cipondoh, Jatiuwung dan sekitarnya , dan untuk Kabupaten Tangerang kami lakukan dibeberapa wilayah sepertiĀ pasar Kemis – Rajeg, Citra raya, Cikupa, Tiga raksa, Mustika,” Tuturnya.(Dul)