Himbauan Gubernur Sumsel Dak Usah Balek, Tahan Dulu

banner 468x60

IKMS: Gubernur Sumsel Harus Manusiawi Sedikit

Suluhnews.id, Ciputat -Mewabahnya virus corona membuat banyak pihak kepanikan, baik itu dari kalangan mahasiswa maupun masyarakat biasa, hal itu membuat Gubernur Sumsel Herman Deru membuat himbauan yang meminta agar masyarakat Sumsel perantauan untuk tidak pulang dulu ke Sumsel.

Himbauan untuk tidak pulang dulu ke Sumsel tertuang dibanyak pamflet dan selebaran serta media daring bagi masyarakat Sumsel yang berada di perantauan untuk sementara waktu itu berbunyi “Dak Usah Balek ,Tahan Dulu”.Hal itu membuat banyak kalangan merasa tersinggung.

Salah satunya dari Ikatan Keluarga Mahasiswa Sumsel (IKMS) Jabodetabek ,IKMS menanyakan ulang ke Gubernur jika tidak mudik solusinya seperti apa? Hal itu di sampaikan oleh ketua Umum IKMS Amirul Mukminin
“Pak Gubernur harus cari solusinya jangan cuma menghimbau untuk tidak pulang, tapi tidak memberikan solusi, apakah mereka yang di perantauan itu keselamatannya tidak di pertimbangkan, meraka juga warga Sumsel”ujar Amir berapi-api.

Amir juga menegaskan bahwa para mahasiswa yang tinggal di kos-kosan Jakarta itu perlu di perhatikan, coba pak Gubernur di posisi mereka tinggal di zona merah pulang tidak di perbolehkan, “Ayolah manusiawi sedikit jangan egois jadi pemimpin hanya melihat dari satu sudut saja, mereka yang di perantauan juga perlu di selaamatkan” tegas Amir.

Hal senada juga di sampaikan oleh Dewan Pakar IKMS Nopri Agustian, ketika di tanya bagaimana solusinya. “Kalau mereka yang di perantauan tidak di perbolehkan pulang, Gubernur harus kirimkan mereka tenaga medis dan logistik agar mereka merasa di perdulikan oleh pemimpinnya” tutup Nopri.(ayu/rls)

banner 300x250

Pos terkait

banner 468x60

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *